Advertise

 
Wednesday, 26 June 2013

Menjelang US Final GDP, Dollar Masih Tangguh!

0 komentar






Sempat mandeg saat publikasi data USD Core Durable Goods Orders, yang naik 0.7% dari sebelumnya 1.5%. Namun, selepas rilisan data  USD CB Consumer Confidence (naik 81.4 dari 74.3) disusul oleh USD New Home Sales ( naik 476.000 dari 466.000) dollar AS sukses menegaskan akselerasinya terhadap rival karensi utama lainnya, terutama terhadap euro, sterling dan swissie.

Potret cerah yang disajikan ketiga data vital tersebut, setidaknya memercikkan harapan bahwa komitmen Bernanke untuk mengurangi program stimulasi moneter via pembelian obligasi kian menyeruak.

Di sisi lain, depresiasi euro terhadap dollar selama enam hari terakhir, kemarin kian mencolok menyusul komentar Presiden Bank Sentral Eropa, Mario Draghi yang menandaskan bahwa kebijakan moneter akan tetap akomodatif, sehingga relative meredupkan daya tarik asset-asset yang berdenominasi euro.

Sementara, mata uang Inggris juga terpuruk versus dollar  saat  Menteri Keuangan Inggris, George Osborne bersiap untuk berpresentasi mengenai tinjauan belanja (negara) di depan Parlemen.

Pada jam 19.30 WIB malam ini, para trader dan investor akan tertuju atensinya pada publikasi data penting dari Washington, yaitu USD Final GDP q/q yang diperkirakan naik 2.4% sama dengan sebelumnya.

Karena GDP merupakan ukuran terluas terhadap aktivitas ekonomi dan merupakan parameter utama dalam mendeteksi kebugaran ekonomi, maka hasilnya akan berdampak langsung pada arah pergerakan mata uang bersangkutan, terutama berkenaan dengan persepsi pasar atas komitmen Bernanke dalam upaya mengurangi program QE, jika kondisi ekonomi membaik.

Pabila data tersebut setidaknya naik sama dengan kuartal sebelumnya, 2.4%, maka dollar berpeluang untuk meneruskan jejak naik terhadap rival karensi utama lainnya, apalagi jika kenaikannya melebihi sebelumnya.

Jika hasilnya melenceng jauh dari sebelumnya, maka laju penguatan dollar rentan untuk tersendat, atau bisa jadi akan mengalami pukulan balik cukup telak dari rival karensi utama lainnya.

Faktor penentu lain untuk mengamati pergerakan dollar versus mata uang utama lainnya adalah kabar dari pertemuan ECOFIN sepanjang hari ini, karena bisa secara mendadak mengejutkan pasar lewat komentar para pejabat keuangan  Eurozone terkait kondisi ekonomi saat ini, sehingga bisa secara tiba-tiba memporak-porandakan performa dollar atau pun euro.
Arief Sofyandi 26 Jun, 2013

-
Source: http://financeroll.co.id/expert-comment/77764/menjelang-us-final-gdp-dollar-masih-tangguh





Silahkan Berkomentar

 
NMForex © 2011 Main Blogger & Blogger Template & Blogging Stuff

Partner your sharing, education, business, and financial investment